3 Cara Mengunci Galeri di iPhone Tanpa Aplikasi 2023!

Afmar.co id – Cara mengunci galeri di iPhone tanpa aplikasi perlu diketahui bagi setiap pengguna iPhone. Hal ini bertujuan untuk mengamankan berbagai foto dan video di galeri dari pihak yang tidak bertanggung jawab. Seperti yang Anda tahu, galeri merupakan salah satu aplikasi tempat untuk menyimpan berbagai video dan foto. Terkadang di galeri terdapat foto atau video yang bersifat pribadi. Sehingga, Anda harus lebih berhati hati untuk menyembunyikannya.

iPhone versi iOS 16, kini hadir dengan sejumlah fitur baru yang menarik dan wajib Anda coba. Bagi pengguna iPhone dengan versi iOS 16, kini akan lebih mudah untuk mengunci foto di galeri ponsel mereka dengan menggunakan fitur baru. Untuk bisa melindungi privasi penggunanya iPhone dengan iOS 16, kini menghadirkan fitur album Hidden. Dan fitur ini merupakan salah satu fitur album yang berada di galeri iPhone.

Dan fitur ini bisa Anda gunakan untuk mengunci galeri iPhone tanpa aplikasi. Dengan menggunakan fitur album Hidden, pengguna iOS 16 bisa menyimpan berbagai foto dan video dalam wadah tersebut. Dan untuk fitur album Hidden iOS 16 ini, berbeda dengan fitur album Hidden versi iOS sebelumnya. Karena untuk bisa membuka galeri di album Hidden, Anda harus menggunakan kata sandi yang telah Anda buat sebelumnya.

3 Cara Mengunci Galeri di iPhone Tanpa Aplikasi 2023!

Cara mengunci galeri di iPhone

Cara mengunci galeri di iPhone tanpa aplikasi bisa Anda lakukan dengan menggunakan beberapa metode. Bagi pengguna iPhone baru, seperti iPhone 7 ke atas, mengunci galeri mungkin merupakan sesuatu hal yang mudah. Namun jangan khawatir, meskipun Anda masih menggunakan iPhone tipe seri lama, Anda masih bisa mengamankan foto dan video privasi Anda.

Bahkan, Anda juga bisa melakukannya tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Dengan hanya memanfaatkan tool bawaan iPhone, Anda masih bisa melindungi berbagai foto dan video privasi Anda dengan mudah. Dan berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengunci foto dan video di galeri iPhone Anda dengan mudah dan praktis.

1. Di iPhone 11

Cara mengunci galeri di iPhone 11 bisa Anda lakukan tanpa aplikasi, dengan menggunakan fitur bawaan iPhone Anda. Dan salah satu fitur yang bisa Anda gunakan adalah fitur Touch ID. Fitur ini terdapat dalam menu Pengaturan, dalam fitur Touch ID Anda bisa menambahkan password atau sidik jari untuk menambahkan keamanannya. Anda tertarik untuk mencobanya? Silakan Anda ikuti langkah langkah berikut ini.

  • Pertama, buka iPhone 11 Anda dan buka menu Pengaturan di iPhone.
  • Selanjutnya, pada halaman tersebut silakan pilih menu Touch ID dan Password.
  • Lalu, masukkan password yang Anda miliki.
  • Ikuti semua instruksi yang muncul, biasanya Anda akan diminta untuk menambahkan sidik jari sebagai tambahan keamanan.
  • Jika sudah, kembali ke halaman Pengaturan dan masuk ke menu Passcode dan Touch ID.
  • Setelah itu, Anda aktifkan Passcode & Touch ID.
  • Apabila sudah aktif, silakan Anda kunci galeri dengan menggunakan sidik jari Anda.
  • Jika sudah melakukan cara di atas, maka galeri Anda sudah berhasil terkunci.

Dengan mengunci galeri menggunakan Touch ID dan password, maka semua privasi di dalam galeri Anda akan lebih aman. Hal ini karena Anda menggunakan perlindungan ganda, yakni dengan menggunakan sidik jari dan password. Sehingga, tidak ada yang bisa membuka galeri iPhone 11 Anda selain Anda.

2. Cara Mengunci Galeri di iPhone Tanpa Aplikasi

Cara mengunci galeri di iPhone

Selanjutnya adalah cara mengunci galeri di iPhone tanpa aplikasi. Dan Anda bisa melakukannya dengan menggunakan fitur Screen Time atau Durasi Layar yang terdapat di iPhone. Cara kerja dari metode ini adalah layar akan mengunci secara otomatis sesuai dengan durasi yang Anda tentukan. Sedangkan untuk bisa membukanya, harus menggunakan kata sandi yang hanya diketahui pemilik iPhone tersebut.

Dan untuk bisa mengunci galeri iPhone tanpa aplikasi dengan fitur Durasi Layar, Anda bisa mengikuti langkah langkah berikut ini.

  • Pertama, silakan buka iPhone Anda dan masuk ke menu Pengaturan.
  • Selanjutnya, Anda pilih opsi Durasi Layar atau Screen Time.
  • Pastikan Anda menggunakan password, saat mengatur fitur ini.
  • Setelah itu, Anda masuk ke menu Batas App dan pilih Tambah Batas.
  • Berikutnya, silakan kunci pada galeri pada iPhone, dengan mencari menu Kreativitas.
  • Jika sudah, Anda pilih ikon panah yang terletak di sisi samping lalu pilih menu Foto/ Photos.
  • Selanjutnya, Anda pilih Berikutnya dan nantinya Anda akan diminta untuk mengatur durasi layar selama 0 jam atau 1 menit.
  • Lalu, nyalakan menu Blokir pada akhir batas dan pilih Tambah.
  • Sampai pada tahap ini, berarti galeri iPhone sudah diatur.
  • Dan setelah 1 menit Anda gunakan, maka layar akan otomatis terkunci.

Untuk mengecek cara ini efektif atau tidak, Anda bisa buka menu galeri untuk melihat foto selama 1 menit. Setelah satu menit, nantinya akan muncul menu Batas Waktu dan galeri foto akan terkunci oleh fitur Screen Time.

Jika Anda ingin membuka galeri, maka Anda tinggal pilih pada bagian Minta Durasi Tambahan. Lalu, Anda masukkan password atau kata sandi durasi layar. Sedangkan untuk mematikan password, Anda bisa masuk ke menu Pengaturan, pilih Screen Time lalu pilih Batas App.

3. Di iOS 16

cara mengunci galeri di iPhone

Seperti  yang Anda tahu, jika iOS 16 kini hadir dengan sejumlah fitur menarik yang lebih lengkap. Salah satunya adalah fitur kunci foto tanpa aplikasi yang bisa Anda lakukan dengan menggunakan fitur album Hidden. Di iOS versi lama, orang lain masih bisa membuka fitur album Hidden di galeri dengan mudah. Karena tidak menggunakan kata sandi. Namun, untuk iOS 16, Anda memerlukan kata sandi untuk bisa membukanya.

Jadi metode ini akan lebih menjamin keamanan privasi berbagai foto yang Anda sembunyikan di galeri Anda. Berikut ini langkah langkahnya.

  • Pertama, buka galeri di iPhone Anda dan pilih beberapa foto dan Anda klik opsi Sembunyikan.
  • Setelah foto dari galeri berpindah ke album Hidden, silakan buka menu Pengaturan perangkat.
  • Lalu, pilih opsi Foto atau Photos dan aktifkan opsi Gunakan Kode Sandi untuk kunci foto yang disembunyikan.
  • Jika opsi tersebut telah aktif, maka pengguna perlu memasukkan kata sandi supaya bisa mengakses foto yang tersembunyi di album Hidden galeri iPhone.

Dan untuk menghilangkan album Hidden, Anda bisa mengikuti langkah langkah berikut ini.

  • Pertama, Anda akses menu Pengaturan perangkat di iPhone Anda.
  • Selanjutnya, pilih opsi Foto atau Photos.
  • Terakhir, silakan Anda nonaktifkan opsi Tampilkan Album Tersembunyi.
  • Ketika opsi dinonaktifkan, maka album Hidden juga tidak akan muncul di galeri iPhone Anda.

Selain menggunakan fitur bawaan, Anda juga bisa menggunakan beberapa aplikasi tambahan seperti iProtect dan AppLocker. Jika di Android, penggunanya bisa mengunduhnya di Play Store, di iPhone Anda bisa mengunduh aplikasi tersebut di App Store.

Demikian tadi 3 cara mengunci galeri di iPhone tanpa aplikasi yang bisa Anda lakukan. Dengan cara ini, Anda bisa mengamankan galeri iPhone Anda, agar tidak ada orang lain yang bisa membukanya selain Anda.

Rate this post
/* */