4 Cara Mengembalikan Aplikasi yang Terhapus pada iPhone 2023!

Afmar.co.id – Adakah cara mengembalikan aplikasi yang terhapus pada iPhone? Jawabannya tentu saja ada. Ketika Anda sedang terburu buru, mungkin Anda tidak sengaja menekan tombol Delete atau ikon X di aplikasi tertentu pada iPhone Anda hingga membuatnya terhapus. Jika aplikasi tersebut merupakan aplikasi yang sangat penting, tentunya Anda akan langsung merasa panik dan bingung.

Dan biasanya ketika Anda mendapati ruang penyimpanan internal di ponsel Anda semakin penuh, Anda akan menghapus beberapa aplikasi di iPhone Anda untuk melonggarkan ruang penyimpanan. Dan terkadang, tanpa sengaja Anda menghapus aplikasi tertentu yang sebenarnya masih berguna di ponsel Anda. Pastinya, Anda menginginkan aplikasi tersebut bisa kembali ke iPhone Anda dengan segera.

Dan dengan cara mengembalikan aplikasi yang terhapus pada iPhone, Anda bisa mengembalikan aplikasi tersebut ke ponsel Anda. Sehingga, Anda pun bisa membuka dan menggunakan aplikasi tersebut kembali untuk berbagai kepentingan. Bahkan, Anda bukan hanya bisa mengembalikan berbagai aplikasi yang sudah Anda unduh di App Store. Namun, aplikasi bawaan perangkat yang hilang atau tidak sengaja terhapus juga bisa Anda kembalikan.

4 Cara Mengembalikan Aplikasi yang Terhapus Pada iPhone 2023!

Cara mengembalikan aplikasi yang terhapus pada iPhone

Cara mengembalikan aplikasi yang terhapus pada iPhone bisa Anda lakukan dengan beberapa metode. Salah satunya adalah melalui layanan iCloud. Karena seperti yang Anda tahu, iCloud merupakan layanan penyimpanan Online di iPhone yang bisa Anda manfaatkan untuk backup semua data di iPhone Anda, termasuk aplikasi. Jika Anda sudah melakukan backup data di layanan iCloud ini.

Maka dengan mudah Anda bisa restore kembali berbagai data dan aplikasi di ponsel Anda, termasuk aplikasi yang tidak sengaja terhapus. Tentunya cara ini sangat menguntungkan Anda. Terlebih, jika aplikasi tersebut merupakan aplikasi berbayar. Dengan layanan iCloud ini, Anda tidak perlu membayar lagi untuk bisa restore aplikasi yang tidak sengaja terhapus. Dan berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengembalikan aplikasi yang terhapus di iPhone.

1. Mengembalikan App Store yang Hilang di iPhone

Cara mengembalikan aplikasi yang terhapus pada iPhone juga bisa Anda lakukan untuk mengembalikan App Store yang hilang di iPhone. Sebagai platform yang sangat penting di perangkat iPhone, tentunya Anda akan merasa panik jika App Store tiba tiba hilang dari layar beranda. Seperti di Android yang menggunakan Play Store untuk mengunduh berbagai aplikasi. Di iPhone, pengguna juga harus mengunduh aplikasi hanya lewat App Store saja.

Dengan fungsinya yang sangat penting tersebut, tentunya Anda khawatir jika App Store Anda tiba tiba hilang. Karena tanpa App Store, Anda tidak bisa mengunduh aplikasi di iPhone. Namun jangan khawatir, karena Anda masih bisa mengembalikan App Store ke perangkat Anda. Namun sebelum melakukannya, Anda harus mencari App Store terlebih dahulu. Dan Anda bisa melakukannya dengan membuka App Store dan klik Update.

Temukan bagian Purchased dan ketuk ikon Not on This Phone. Selain itu, Anda juga bisa melakukannya melalui layanan iCloud. Pertama, Anda buka App Store di iPhone Anda. Selanjutnya, cari app dan pastikan Anda menggunakan nama yang tepat dari app.  Dan temukan nama yang tepat dari app internal. Lalu, ketuk iCloud untuk memulihkan app. Tunggu beberapa saat hingga app dipulihkan dan Anda bisa menemukan App Store di iPhone.

2. Cara Mengembalikan Aplikasi yang Terhapus Pada iPhone

Cara mengembalikan aplikasi yang terhapus pada iPhone

Selanjutnya, cara mengembalikan aplikasi yang terhapus pada iPhone juga bisa Anda lakukan menggunakan pencarian. Dan metode ini paling mudah Anda lakukan, berikut ini langkah langkahnya.

  • Pertama, buka iPhone Anda dan masuk ke menu App Store.
  • Selanjutnya, gunakan kolom pencarian untuk mencari aplikasi yang terhapus.
  • Pastikan versi aplikasi sama dengan yang Anda hapus secara tidak sengaja.
  • Ketuk ikon download untuk mengunduhnya.
  • Tunggu beberapa saat hingga proses selesai.
  • Dan aplikasi yang terhapus sudah kembali ke iPhone Anda lengkap dengan data datanya.

Selain itu, Anda juga bisa mengembalikan aplikasi yang terhapus dengan menggunakan Purchased List. Berikut ini langkah langkahnya.

  • Pertama, buka App Store di iPhone Anda dan ketuk Pembaruan.
  • Selanjutnya, pilih bagian Purchased dan ketuk Not on This Phone untuk melihat aplikasi yang telah Anda hapus.
  • Lalu, ketuk aplikasi yang ingin Anda kembalikan ke iPhone.
  • Ketuk ikon Download dan tunggu beberapa saat hingga proses selesai.
  • Selesai, aplikasi yang terhapus sudah kembali terpasang di iPhone Anda.

3. Menampilkan Aplikasi yang Dihapus dari Layar Utama

Cara mengembalikan aplikasi yang terhapus pada iPhone juga bisa Anda terapkan pada aplikasi yang terhapus dari Layar Utama. Untuk bisa menemukan aplikasi yang hilang atau terhapus dari Layar Utama atau Home Screen, Anda bisa menggunakan beberapa metode. Dan metode yang pertama bisa Anda lakukan dengan mencari aplikasi yang hilang tersebut di App Library.

Biasanya pengguna iPhone akan merapikan Layar Utama dengan menaruh aplikasi yang jarang digunakan di App Library atau Perpustakaan Aplikasi. Berikut ini langkah langkahnya.

  • Pertama, buka kunci layar iPhone Anda dan Anda akan langsung masuk ke Layar Utama.
  • Selanjutnya, Anda gesek layar ke kiri hingga menemukan App Library.
  • Nantinya, Anda akan melihat aplikasi Anda dengan urutan kategori masing-masing. Misalnya aplikasi Media Sosial, Anda akan melihat semua kategori media sosial.
  • Ketika Anda mengunduh dan memasang aplikasi baru, maka akan langsung tersimpan di App Library.
  • Jika Anda tidak menemukannya di Home Screen atau Layar Utama, Anda tinggal buka App Library.
  • Lalu ketikan nama aplikasi yang Anda cari di kolom pencarian.
  • Selanjutnya, Anda buka aplikasi tersebut.

4. Menampilkan Aplikasi yang Tersembunyi di iPhone

cara mengembalikan aplikasi yang terhapus pada iPhone

Selanjutnya adalah cara menampilkan aplikasi tersembunyi di iPhone Anda. Terkadang karena beberapa alasan dan melindungi privasi, pengguna iPhone akan menyembunyikan aplikasi tertentu di ponsel mereka. Sehingga ketika Anda membuka iPhone, Anda tidak menemukan aplikasi tersebut di Layar Beranda. Maka, untuk bisa menampilkan kembali aplikasi tersembunyi di Layar Utama iPhone.

Anda bisa mengikuti langkah langkah berikut ini.

  • Pertama, buka iPhone Anda dan usap layar dari kanan ke kiri hingga menemukan App Library.
  • Selanjutnya, gunakan kolom pencarian untuk menemukan kembali aplikasi yang Anda cari.
  • Maka, nantinya aplikasi akan muncul secara otomatis di layar.
  • Kemudian, Anda tekan dan tahan aplikasi tersebut selama beberapa saat.
  • Maka secara otomatis, aplikasi akan terpasang kembali di Layar Utama Anda.

Sebenarnya, ada banyak alasan kenapa Anda tidak bisa menemukan aplikasi tertentu di iPhone. Antara lain, karena aplikasi tersebut tidak sengaja terhapus, dipindahkan, dibatasi oleh fitur pembatasan iOS dan atau memang sengaja disembunyikan oleh pemiliknya. Maka sebelum Anda bisa mengembalikannya, pastikan terlebih dahulu penyebabnya. Baru kemudian, pilih salah satu cara di atas untuk menemukannya.

Demikian tadi 4 cara mengembalikan aplikasi yang terhapus pada iPhone yang bisa Anda lakukan. Dengan berbagai metode tersebut, Anda bisa menemukan kembali aplikasi Anda yang hilang. Dan Anda juga bisa menampilkan kembali aplikasi tersebut di Layar Utama iPhone Anda.

Rate this post
/* */