Tips Bermain Rise Of Kingdom Bagi Player Pemula

Afmar.co.id – Rise of Kingdom adalah sebuah game strategi yang dikembangkan oleh Lilith Games. Game ini mengajak pemain untuk membangun kota dan mengelola pasukan untuk mempertahankan wilayahnya dari serangan musuh. Pemain juga dapat bergabung dengan aliansi untuk bekerja sama dalam perang dan mengalahkan musuh yang lebih kuat. Game ini menyediakan berbagai fitur seperti pembangunan kota, rekrutmen pasukan, dan perang dengan musuh.

Ada banyak peradaban yang bisa player pilih untuk membangun sebuah kota dari yang awalnya jaman peradaban kuno hingga peradaban modern. Setiap peradaban memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing. Dari awal sebaiknya Anda harus memastikan memilih peradaban mana yang akan Anda mainkan.

Misalnya memilih untuk kecepatan membangun kota atau memilih dalam memperoleh sumber daya. Sumber daya yang ada di dalam game ini meliputi tambang bebatuan, tambang kayu dan tambang jagung. Kemudian ada juga tambang emas jika memang sudah memenuhi level peradaban dan peralihan zaman.

Tips Bermain Rise Of Kingdom Bagi Player Pemula

Gambar screenshot

Bagi Anda yang masih pemula, jelas ada banyak hal yang perlu Anda pelajari mengenai game ini. Misalnya saja tentang strategi awal pembangunan kota, karena semua di awal masih pada level pemula dan masih level satu. Peningkatan di awal memang akan cepat, namun seiring dengan perkembangan dan peningkatan level ke yang lebih tinggi, jelas perlu membutuhkan banyak hal dan banyak waktu, sekaligus banyak item yang perlu Anda miliki. Berikut beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat masih awal memasang game ini.

1. Mengenal Item Game

Dalam memulai game ini ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan, misalnya saja mengenai item yang ada di dalam game. Anda akan berjumpa dengan item game semacam gems.  Dan gems ini merupakan item utama dalam game rise of kingdom ini. Dengan menggunakan banyak gems Anda akan bisa menukarkan banyak item dan kebutuhan lain. Mulai dari sumber daya jagung batu dan kayu, atau bisa juga dengan emas.

Item dalam game lain misalnya saja item pembangunan seperti waktu percepatan pembangunan, waktu percepatan latihan pasukan tempur, dan ada lagi waktu untuk riset teknologi. Semakin maju peradaban yang Anda miliki, maka semakin bagus pula perkembangan yang ada di kota buatan Anda.

Item di dalam game ini ada banyak, Anda juga harus menggunakan item sesuai dengan kebutuhan, karena kalau sampai salah langkah bisa lama dalam membangun kota dan membentuk peradaban. Ada berbagai zaman mulai dari zaman batu, perunggu, besi dan emas yang seharusnya bisa Anda peroleh dengan perkembangan dan kemajuan kota yang Anda buat.

2. Upgrade Level dan Komandan

Level pada komandan pasukan mempunyai banyak skill dan talenta, kemudian juga ada energi yang perlu Anda update setiap waktu. Untuk bisa memperoleh energi dan komandan yang meningkat levelnya, Anda harus menyelesaikan banyak misi. Mulai dari misi peperangan dengan barbarian, atau misi pertarungan perkumpulan dengan anggota aliansi lain.

Dengan melakukan upgrade level pada komandan, tentu saja pertahanan kota Anda akan semakin kuat. Bahkan Anda bisa tidak terkalahkan. Hati-hati juga dengan para pengintai kerajaan dan kota lain. Ini bisa membocorkan semua informasi yang sudah Anda kumpulkan.

Anda akan mendapatkan shield agar tidak bisa diserang dan tidak bisa di intai, namun shield ini akan runtuh jika Anda sudah melakukan keputusan untuk mengintai dan memerangi kota lain. Sehingga jangan sampai salah langkah mengenai ini. Untuk itu sebaiknya Anda mulai berhati-hati dalam memilih opsi untuk memerangi dan mengintai pasukan di sekitar Anda. Ini akan meruntuhkan shiled Anda dan tidak bisa dikembalikan, jika ingin menggunakan item shield kembali Anda harus membelinya dengan gems. Dan gems ini memang mempunyai harga, Anda bisa mengumpulkannya dengan banyak menyelesaikan misi, atau Anda bisa melakukan top up.

3. Perang Melawan Barbarian

Barbarian adalah berbagai pasukan yang mengelilingi sekitar Anda, atau ada di luar kota, jika memang Anda ingin menyelesaikan misi ini. Anda harus bisa masuk ke dalam kabut dengan pengintai Anda. Ada banyak misi yang ada di dalam pengintai. Bahkan Anda bisa mendapatkan banyak item gratis lain, dan ini memang bisa Anda lakukan setiap saat. Dalam misi membuka kabut sebaiknya Anda jeli dan online dalam memainkan game ini. Anda akan mendapatkan banyak kesempatan untuk bisa menemukan tempat rahasia dengan berbagai hadiah dan misi menarik, kadang juga akan mendapatkan gems gratis dari misi ini.

4. Tingkatkan Sumber Daya

Sumber daya untuk membangun kota meliputi material untuk membangun gedung dari batu sampai kayu, kemudian makanan seperti jagung, dan ada juga ekonomi seperti emas. Dan ini sebaiknya Anda perkaya kota Anda mengenai ini.

Untuk meningkatkan Anda bisa mengambil sumber daya di sekitar Anda. Atau bisa juga mengintai dan mengalahkan pihak lain. Anda bisa menaklukkan banyak kerajaan lain di sekitar Anda dan merampas semua sumber daya mereka.

Selain itu tingkatkan juga level dari bangunan farming di kota Anda. Kemudian pasang juga pertambangan yang meliputi batu, dengan demikian Anda bisa membangun kota dengan mudah tanpa adanya gangguan dari pihak lawan jika memiliki sumber daya sendiri.

Anda juga bisa menggunakan sumber daya aliansi, dengan demikian Anda akan mendapatkan banyak sumber daya tambahan dan bisa dengan mudah mendapatkan sumber daya untuk meningkatkan level dan menambah pekerja.

5. Membuat Aliansi atau Bergabung dengan Aliansi

Aliansi, merupakan sekumpulan kota yang saling bekerja sama. Ini akan memberikan banyak kemudahan dan sling membantu dalam membangun kota dan sumber daya. Anda juga bisa saling membentuk pasukan gabungan untuk mempertahankan suatu wilayah dan juga bisa menggunakan fitur ini untuk menyerang wilayah dan kaum barbarian untuk mendapatkan banyak gems. Karena memang pertarungan besar akan melibatkan banyak aliansi dan banyak perkumpulan kota.

6. Perkuat Pasukan

Anda bisa membuat pasukan yang kuat, dan bahkan Anda bisa menyatukan pasukan Anda bersama aliansi lain. Anda juga bisa memasok pasukan dan saling mengirimkan bala tentara di semua anggota aliansi yang sedang membutuhkan. Memperkuat pasukan jelas menggunakan banyak item, Anda latih juga setiap pasukan yang Anda miliki. Dengan memperkuat banyak item dan banyak pasukan, Anda akan menambah power dari kota Anda. Semakin tinggi power dan semakin banyak pasukan yang Anda miliki memang akan memudahkan Anda untuk masuk ke dalam jajaran kota terkuat di Rise Of Kingdom.

Demikian penjelasan sederhana dan singkat mengenai game Rise Of Kingdom ini. Semoga Anda bisa memainkannya dengan mudah bersama teman Anda. Anda bisa memainkan game ini di komputer Windows, Mac, Android dan Iphone. Sesuaikan saja dengan perangkat Anda dan gunakan internet yang stabil agar bisa menyelesaikan misi.

Rate this post
/* */